Mari, Tumbuhkan Semangat Solidaritas Antar Pekerja!

Tanggal 20 Februari merupakan Hari Pekerja Nasional yang ditetapkan berdasarkan Keppres No. 9 Tahun 1991. Tanggal ini diperingati karena serikat pekerja dari berbagai perusahaan membentuk Federasi Buruh Seluruh Indonesia (FBSI) pada 20 Februari 1973 yang diketuai oleh Agus Sudono untuk menyatukan semangat seluruh pekerja di Indonesia. Pembentukan FBSI dijadikan wadah untuk mewujudkan aspirasi para pekerja. Kemudian, FBSI berubah menjadi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) pada Kongres FBSI tanggal 23-30 November 1985.

Meski tidak sepopuler Hari Buruh Internasional yang selalu diperingati setiap tanggal 1 Mei, Hari Pekerja Nasional tetap perlu diperingati untuk menumbuhkan rasa percaya diri di tengah persaingan global, rasa kebanggaan, solidaritas dan persatuan para pekerja di Indonesia. Dengan berbagai macam perbedaan yang ada maka solidaritaslah yang bisa menyatukan agar kehidupan menjadi harmonis, nyaman, aman, dan tentram. Selain itu, solidaritas berperan penting di dalam sebuah kelompok dan lingkungan. Ingin tahu bagaimana cara menumbuhkan semangat solidaritas di lingkungan kerja Anda? Berikut hal-hal yang dapat Anda lakukan.

1. Tumbuhkan Rasa Simpati dan Empati

Agar terjalin kehamornisan dalam lingkungan kerja, maka rasa simpati dan empati sangatlah dibutuhkan. Dua rasa tersebut dapat membuat suasana menjadi lebih kondusif dan nyaman. Hasil dari kombinasi rasa simpati dan empati bisa berupa keinginan untuk saling memberi dan tolong menolong. Misalnya, saat rekan kerja Anda merasa kesulitan dalam mengerjakan tugas atau pun memiliki masalah di luar pekerjaan maka Anda dapat mendengarkan keluh kesahnya kemudian membantu sesuai dengan yang dibutuhkan rekan kerja Anda.  

2. Menjaga Komunikasi dengan Rekan Kerja

Salah satu cara meningkatkan semangat solidaritas adalah dengan menjalin komunikasi yang baik dengan rekan kerja lain. Tidak hanya sekedar menyapa namun juga menjaga komunikasi yang intensif untuk meningkatkan solidaritas dalam lingkungan kerja. Walaupun sederhana tapi penting dilakukan dan merupakan trik ampuh untuk menjalin hubungan komunikasi yang erat.

3. Menyatukan Tujuan

Solidaritas dapat terbentuk karena sama-sama memiliki tujuan yang sama dan disepakati oleh beberapa pihak untuk saling tolong menolong, menjaga persatuan, lebih peka terhadap lingkungan serta terjalinnya kekompakan. Dengan membangun rasa solidaritas antar karyawan maka tujuan bersama akan lebih mudah tercapai.

Dari 3 hal di atas menunjukkan bahwa membangkitkan solidaritas bisa dicapai dengan pendekatan psikologis setiap individu. Ada dua hal lagi yang perlu Anda tahu dalam membangun solidaritas di lingkungan kerja yaitu menekan rasa egois dan menerima perbedaan. Meski begitu, dengan adanya kebersamaan, saling pengertian, dan saling memahami akan membentuk kekompakkan yang kuat.

Demikian juga dengan Fingerspot yang selalu menjunjung tinggi solidaritas. Solidaritas membuat kami menjadi perusahaan yang solid dan menjadi merk absensi terkemuka di Indonesia. Hal tersebut terbukti dari berbagai macam mesin absensi andal dan profesional yang ditawarkan oleh Fingerspot. Anda bisa mengecek produk mesin absensi di  untuk mendapatkan penawaran yang menarik dari Fingerspot.

 

Sumber : http://malahayati.ac.id